Search for collections on STPMD APMD Repository

Peran Badan Usaha Milik Desa (BUM desa) Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Sosial (Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo,Kabupaten Klaten,Provinsi Jawa Tengah)

Ayub, Pakage (2020) Peran Badan Usaha Milik Desa (BUM desa) Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Sosial (Desa Ponggok Kecamatan Polanharjo,Kabupaten Klaten,Provinsi Jawa Tengah). [Experiment]

[img] Text
Skripsi Ayub Pakage.pdf

Download (1MB)

Abstract

adan Usaha Milik Desa (BUM Desa) dibentuk untuk mensejahterakan masyarakat desa atau menjalankan roda ekonomi desa namu ada permasalahan yang di hadapi di desa Ponggok bahwa 56 jiwa dikategorikan belum sejahtera dari 2036 jiwa yang ada di desa Ponggok dikarenakan masih ada masyarakat miskin ini adalah salah satu permasalahn yang harus ditanggani sedangkan BUM Desa yang dimiliki di desa ponggok ini pemasukan sangat besar. BUM Desa memiliki tiga peran yaitu Meningkatkan PADes, membantu perekonomian desa dan meningkatkan kesejahteraan desa. Adapun rumusan masalah adalah bagaimana peran badan usaha milik desa (BUM Desa) dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa, sedangkan tujuannya adalah untuk mengetahui peran badan usaha milik desa (BUM Desa) dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. Penelitian ini mengunakan metode penelitian desktitif kualitatif yaitu berusaha untuk mengambarkan yang ada sekarang berdasarkan data dan fakta yang ada dilapangan sesuai dengan judul dan tema yang diambil pada penelitian ini tentang peran badan usaha milik desa (BUM Desa) dalam meningkatkan kesejahteraan sosial, dengan teknik pengumpulan data dengan cara mengamati (observasi), mewawancarai secara mendalam (interview) dan mendokumentasikan data yang terdapat didalam penelitian. Subyek informanya adalah Kengurus BUM Desa, Kepala Desa, Sekertaris Desa, Kasi Kesejahteraan, Pengurus LPMD dan Tokoh Masyarakat 3 narasumber yang keseluruhannya berjumlah 8 orang. Tahapan analisis data yang dilakukan adalah dengan cara pengumpulan data, penyaringan data, penyajian data, dan kemudian pengambilan kesimpulan dan verifikasi. Untuk hasil penelitiannya, menunjukan bahwa BUM Desa Tirta Mandiri yang ada di Desa Ponggok sudah berjalan dengan baik. Hasil penelitian ini di kemukakan bahwa: (1) aktivitas BUM Desa dalam miningkatkan kebutuhan kesehatan sudah sangat baik dimana dengan penghasilan yang di dapatkan oleh BUM Desa tirta mandiri ini dapat dimanfaatkan untuk kepentingan PADes dan untuk jaminan kesehatan desa (2) aktivitas BUM Desa dalam meningkatkan kebutuhan pendidikan sudah sangat baik dimana dengan adanya penghasilan yang didapatkan oleh BUM Desa tirta mandiri ini dapat dimanfaatkan untuk kepentingan PADes dan untuk beasiswa (3) aktivitas BUM Desa dalam meningkatkan kebutuhan perumahan sudah sangat baik dimana dengan penghasilan yang di dapatkan oleh BUM Desa tirta mandiri ini dimanfaatkan untuk kepentingan PADes dan untuk renovasi rumah tidak layak dihuni BUM Desa ini sudah berjalan sangat baik.

Item Type: Experiment
Additional Information: 15520042
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 23 Oct 2020 02:28
Last Modified: 23 Oct 2020 02:28
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/1211

Actions (login required)

View Item View Item