Search for collections on STPMD APMD Repository

STUDI KANDIDASI PASANGAN CALON PADA PILKADA TANA TIDUNG TAHUN 2020

RIKO, KRISTIAN (2020) STUDI KANDIDASI PASANGAN CALON PADA PILKADA TANA TIDUNG TAHUN 2020. [Experiment]

[img] Text
RIKO KRISTIAN_16520110.pdf

Download (9MB)

Abstract

Kandidasi adalah proses politik dalam mencari figur pemimpin yang akan dicalonkan dalam kontestasi politik yang mana analisis kekuatan massa atau elektabilitas calon adalah indikator utama sebagai kandidat. Banyak faktor yang mempengaruhi terbentuknya sebuah formasi salah satunya adalah kepentingan kelompok baik itu suku dan agama keduanya bagaikan dua mata uang yang tidak dapat dipisahkan. Ditambah lagi dengan stigma masyarakat yang beragapan bahwa pemimpin daerah harus berasal dari putra daerah sebagai wujud dari mempertahankan eksistensi masing-masing kelompok etnis, maka dalam penelitian ini penulis mengangkat rumusan masalah: Bagaimana formasi elite lokal dalam kandidasi Pasangan Calon pada pilkada Tana Tidung tahun 2020? Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Obyek penelitian yaitu formasi elit lokal dalam kandidasi pasangan calon pada pilkada Tana Tidung tahun 2020 dengan subyek penelitian Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Tana Tidung dan narasumber berjumlah 7 (tujuh) orang yang terdiri dari pengurus internal partai PAN, Kandidat bakal calon, serta Tim pemenangan yang ditentukan dengan cara Purposive Sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Kemudian analisis data menggunakan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Temuan penulis dalam penelitian ini adalah terbentuknya sebuah formasi elite lokal dalam kandidasi dilatar belakangi oleh kemampuan ekonomi kandidat calon yang ditopang dengan identitas ketokohan dari etnis dan agama di Tana Tidung kemudian pola kontestasi elite dalam pilkada Tana Tidung masih dipengaruhi oleh karakteristik pemilih yang notabene bersifat Primordialisme.

Item Type: Experiment
Additional Information: 16520110
Subjects: J Political Science > J General legislative and executive papers
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 16 Nov 2020 02:39
Last Modified: 16 Nov 2020 02:39
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/1265

Actions (login required)

View Item View Item