Search for collections on STPMD APMD Repository

GRADUASI PROGRAM KELUARGA HARAPAN TERHADAP PENURUNAN ANGKA KEMISKINAN

HERANSYAH, HERMANSYAH (2021) GRADUASI PROGRAM KELUARGA HARAPAN TERHADAP PENURUNAN ANGKA KEMISKINAN. [Experiment]

[img] Text
Hermansyah_17520194.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini mengkaji pada penyebab tingginya angka graduasi PKH di Kabupaten Bantul yang tidak sejalan dengan rendahnya penurunan angka kemiskinan. Fokus lainnya, peneliti akan melihat pelaksanaan program PKH di Kabupaten Bantul yang dilakukan oleh Unit Pelaksana Program Keluarga Harapan dan pendamping PKH sebagai pelaksana dilapangan, serta faktor-faktor yang mempengaruhi tinggi rendahnya taraf kesejahteraan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH. . MetodeiiiPenelitianiiiiiyangIIIdigunakaniiiadalah metodeiiideskriptifiiikualitatif menggunakan studi pada Graduasi Program PKH Terhadap Penurunan Angka Kemisikinan Di Kabupaten Bantul dengan data yang dikumpulakan melewati observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan Berdasarkan relasi graduasi terhadap pengentasan kemiskinan yaitu pelaksanaan program PKH di Kabupaten Bantul dimana keberhasilan program PKH yang kemudian disebut graduasi sebagai wujud pengentasan kemiskinan masih belum selaras dengan tujuan program PKH yaitu mengentaskan kemiskinan serta meningkatkan ekonomi masyarakat tergolong tidak mampu (miskin). Dinamika-dinamika dilapangan berupa masih banyak Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memutuskan graduasi diri (graduasi mandiri), namun dibalik graduasi mandiri tersebut masih terdapat beberapa warga yang merasa belum mampu secara ekonomi untuk memenuhi kebutuhankebutuhan. Perwujudan penurunan angka kemiskinan di Kabupaten Bantul dalam pelaksanaannya program PKH di Kabupaten Bantul sendiri telah menggraduasi 2138 Keluarga Penerima Manfaat (graduasi mandiri) sejak 2008 hingga saat ini, namun dibalik perihal tersebut menurut pihak stakeholder dan masyarakat tidak menerima PKH merasa bahwa pelaksanaan program PKH belum terlaksana tepat sasaran karena masih banyak masyarakat yang memiliki indikator layak menjadi KPM namun belum pernah menjadi KPM (belum diberikan secara merata). Kendala program PKH di Kabupaten Bantul sebagai perwujudan penurunan angka kemiskinan yaitu menurut pihak implementator adalah wilayah tempat tinggal KPM yang sulit dijangkau, mengubah pola pikir sumber daya manusia/KPM, dan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah layak untuk di graduasi tetapi KPM tidak ingin menggraduasi diri serta menurut pihak stakeholder dan masyarakat tidak menerima PKH berpendapat bahwa pihak stakeholder dan masyarakat tidak menerima PKH masih merasakan kekurangan informasi-informasi terkait bantuan dan arahan pelatihan-pelatihan oleh pihak implementator (pendamping PKH).

Item Type: Experiment
Additional Information: 17520194
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 02 Nov 2021 04:56
Last Modified: 02 Nov 2021 04:56
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/1609

Actions (login required)

View Item View Item