Search for collections on STPMD APMD Repository

STRATEGI KOMUNIKASI POLSEK KRETEK DALAM MENCEGAH TERJADINYA LAKA LAUT DI PANTAI PARANGTRITIS

Dwi, Sunuatmojo (2017) STRATEGI KOMUNIKASI POLSEK KRETEK DALAM MENCEGAH TERJADINYA LAKA LAUT DI PANTAI PARANGTRITIS. [Experiment]

[img]
Preview
Text
393-IK-X-2017-DWI SUNUATMOJO-08530757 B.pdf

Download (486kB) | Preview

Abstract

Data dari petugas SAR (Search and Rescue) Parangtritis menyebutkan bahwa sepanjang tahun 2015 sampai dengan tahun 2016 terdapat 127 kasus laka laut di pantai Parangtritis. Dari 127 kasus tersebut 119 kasus dapat diselamatkan sedangkan 8 kasus menyebabkan korban meninggal dunia (Data Tim SAR Pantai Parangtritis, 2017). Dengan mengetahui faktor-faktor yang dapat menyebabkan terjadinya laka laut maka Polsek Kretek mempunyai program-program yang bersifat preventif diantaranya adalah membagikan selebaran larangan mandi di laut, memasang spanduk larangan mandi di laut, membuat stiker larangan mandi di laut dan menjadwal lima anggota untuk pengamanan di pantai Parangtritis. Langkah-langkah dan strategi tersebut diharapkan dapat mengurangi tingkat angka laka laut di pantai Parangtritis. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Teknik yang digunakan untuk memilih sampel adalah teknik purposive sampling dengan jumlah informan sebanyak 4 orang. Pengambilan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi yang dilakukan Polsek Kretek dalam mencegah terjadinya laka laut di Pantai Parangtritis telah dilaksanakan dengan cukup baik. Penerapan strategi komunikasi yang dilakukan Polsek Kretek dalam mencegah terjadinya laka laut di Pantai Parangtritis telah berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Faktor yang mempengaruhi strategi komunikasi dalam mencegah terjadinya laka laut di Pantai Parangtritis berjalan dengan baik. Hambatan dalam strategi komunikasi Polsek Kretek dalam mencegah terjadinya laka laut di Pantai Parangtritis ialah adanya keterbatasan personil dan sarana prasarana, perkiraan cuaca yang tidak pasti serta human eror

Item Type: Experiment
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 05 Mar 2018 06:54
Last Modified: 05 Mar 2018 06:54
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/170

Actions (login required)

View Item View Item