Search for collections on STPMD APMD Repository

BIAS PATRIOTISME DALAM PERANG (Analisis Semiotika Pergeseran Nilai-Nilai Patriotik Dalam Film Flags Of Our Fathers Dan Letters From Iwojima)

Dina, Kumalasari (2022) BIAS PATRIOTISME DALAM PERANG (Analisis Semiotika Pergeseran Nilai-Nilai Patriotik Dalam Film Flags Of Our Fathers Dan Letters From Iwojima). [Experiment]

[img]
Preview
Text
Dina Kumalasari_15530023.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berfokus pada pergeseran nilai-nilai patriotisme yang terjadi dalam perang. Flags of Our Fathers dan Letters from Iwojima menjadi objek penelitian berdasarkan tema yang dimiliki keduanya, yaitu pertempuran di Iwojima dari dua sudut pandang yang berbeda. Data dianalisis dengan menggunakan analisis semiotika dua tahap Roland Barthes dan data penelitian diperoleh dengan melakukan pengamatan langsung terhadap kedua objek penelitian tersebut. Nilai – nilai patriotisme dilihat dari dua aspek yang melandasinya, yaitu keterikatan dan komitmen yang tumbuh bersama dengan terpenuhinya kebutuhan setiap individu. Dalam film Letters from Iwojima banyak ditemukan adanya pergeseran dalam instrumental attachment. Pergeseran – pergeseran tersebut terjadi dikarenakan ketidakterpenuhinya kebutuhan – kebutuhan individu di medan perang seperti kebutuhan fisiologis dan kebutuhan rasa aman dan selamat. Sementara dalam film Flags of Our Fathers teridentifikasi adanya pergeseran dalam sentimental attachment dan penolakan peran ideal sebagai pahlawan selama masa perang. Kata kunci: diri ideal, instrumental attachment, patriotisme, semiotika, sentimental attachment

Item Type: Experiment
Additional Information: NIM: 15530023
Subjects: N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Mr okie fajaruddin
Date Deposited: 19 Apr 2022 04:46
Last Modified: 19 Apr 2022 04:46
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/1705

Actions (login required)

View Item View Item