Search for collections on STPMD APMD Repository

Governance Pemerintah Kalurahan Dalam Proses Penentuan Unit Usaha Bumdes Mardi Gemi di Kalurahan Gari

DEVIANI, ANGELICA (2022) Governance Pemerintah Kalurahan Dalam Proses Penentuan Unit Usaha Bumdes Mardi Gemi di Kalurahan Gari. Sarjana thesis, SEKOLAH TINGGI PEMBANGUNAN MASYARAKAT DESA STPMD "APMD".

[img]
Preview
Text
18520124 ANGELICA DEVIANI ok.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa pada penjelasan Badan Usaha Milik Desa dan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2021 tentang Badan Usaha Milik Desa dapat diartikan bahwa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan pendapatan asli desa melalui berbagai macam kegiatan usaha ekonomi masyarakat pedesaan, pendirian Badan Usaha Milik Desa harus berdasarkan dengan kebutuhan dan potensi desa. BUMDes sebagai suatu lembaga bisnis yang usahanya dibangun atas inisiatif masyarakat dan menganut asas kebermanfaataan. Rencana bisnis merupakan salah satu model tatakelembagaan BUMDes yang wajib dipenuhi sebagai dasar pelaksanaan. Seperti hal nya yang terjadi di Kalurahan Gari pada saat proses penentuan unit usaha ada salah satu unit usaha yang tidak sesuai dengan harapan masyarakat, maka dari itu rumusan masalah penelitian ini adalah Bagaimana Governance Pemerintah Kalurahan Dalam Proses Penentuan Unit Usaha BUMDes Mardi Gemi di Kalurahan Gari, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewah Yogyakarta? Penelitian ini menggunakan Deskriptif Kualitatif dengan teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu : observasi, dan dokumentasi. Subyek dari penelitian ini adalah : Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kaur Perencanaan, BPD, Direktur BUMDes, Sekretaris BUMDes, Pengurus Unit Usaha, ibu PKK, Masyarakat, Karang Taruna dan Beberapa Tokoh Masyarakat yang terlibat didalamnya. Obyek penelitian ini adalah “Proses Penentuan Unit Usaha BUMDes Mardi Gemi, di Kalurahan Gari, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewah Yogyakarta. Teknik untuk menentukan subyek yaitu teknik Porposif. Teknik analisis data yaitu: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Governance BUMDes Dalam Proses Penentuan Unit Usaha BUMDes Mardi Gemi di Kalurahan Gari untuk proses penentuan unit usaha belum baik dalam aspek pelembagaan yang dikarenakan salah satu unit usaha belum terlegitimasi dalam AD/ART BUMDes, yang dimana AD/ART berfungsi untuk mengatur organisasi, tata kerja dan lingkup kerja. Sedangkan untuk proses penentuannya tidak melihat potensi kebermanfaatan sehingga tidak sesuai dengan harapan masyarakat

Item Type: Skripsi dan Thesis (Sarjana)
Additional Information: 18520124
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
J Political Science > JS Local government Municipal government
Depositing User: Mr okie fajaruddin
Date Deposited: 29 Dec 2022 03:49
Last Modified: 29 Dec 2022 03:49
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/1960

Actions (login required)

View Item View Item