Search for collections on STPMD APMD Repository

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ADMINITRASI KEPENDUDUKAN (Studi kasus Pencatatan Akta Kelahiran Di Desa Candirejo Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang)

MAKARTININGRUM, NINGRUM (2019) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ADMINITRASI KEPENDUDUKAN (Studi kasus Pencatatan Akta Kelahiran Di Desa Candirejo Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang). [Experiment]

[img] Text
SKRIPSI fix.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dalam rangka mematuhi kebijakan pemerintah khususnya dalam hal tertib administrasi kependudukan, masyarakat dituntut untuk mengikuti peraturan-peraturan administrasi yang ada yang dalam hal ini adalah akta kelahiran. Dengan begitu pemerintah yang berwenang atas hal tersebut yakni Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Dinas tersebut yang membuat kebijakan mengenai syarat, ketentuan, dan juga menerbitkan akta kelahiran. Namun, dalam realisasinya masih banyak permasalahan mengenai akta kelahiran. Baik dari pihak dinas, desa, maupun masyarakat. Mulai dari tidak adanya komunikasi, minimnya koordinasi antar lembaga, dan rendahnya kesadaran masyarakat Desa Candirejo untuk tertib administrasi khususnya akta kelahiran. Dengan melihat keadaan tersebut maka penulis ingin meneliti lebih lanjut masalah tersebut melalui judul penelitian “Implementasi Kebijakan Administrasi Kependudukan Di Desa Candirejo Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang.” Penelitian ini menggunakan jenis Deskriptif Kualitatif, guna menjelaskan implementassi kebijakan administrasi kependudukan di Desa Candirejo Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang. Dalam penelitian ini jumlah informan adalah sebanyak 14 orang yang terlah dipilih sesuai teknik Purposive dan dianggap representatif dan memiliki kapasitas serta kompetensi dalam memberikan gambaran dan data. Dalam penelitian ini digunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian kualitatif ini meliputi pengumpulan data, mereduksi data, menyajikan data, dan memverifikasi data. Setelah dilakukan penelitian maka peneliti memperoleh hasil bahwa administrasi kependudukan khususnya terkait akta kelahiran belum sepenuhnya berjalan dengan baik, hal tersebut dikarenakan: 1) Dari segi komunikasi, minimnya sosialisasi dan koordinasi menjadi faktor utama baik dari segi aparat dinas dan desa sehingga sampai ketingkat yang paling bawah yakni RT dan masyarakat tidak pernah merasakan adanya sosialisasi dan pembinaan dari pihak manapun yang kemudian menyebabnya rendahnya angka kepemilikan akta kelahiran di Desa Candirejo yakni dengan jumlah masyarakat sebanyak 4.462 orang yang memiliki akta kelahiran hanya sebanyak 1.336 orang sehingga persentasenya hanya sebesar 29,94%. 2) Dari segi sumber-sumber, aspek ini juga dipengaruhi oleh kinerja aparat dinas maupun pemerintah, minimnya koordinasi dari dinas kemudian turun ke desa dan sampai ke masyarakat menjadi faktor utama. Pihak desa yang seharusnya menjembatani antara dinas dan masyarakat justru tidak berperan aktif mensosialisasikan. 3) Dari segi disposisi, baik masyarakat maupun desa sudah mendapatkan pelayanan yang jelas baik dan ramah dari dinas, begitupun desa yang walaupun tidak ada koordinasi yang sah dari dinas tetapi tetap melayani masyarakat yang ingin membuat akta kelahiran. 4) Dari segi struktur birokrasi, pihak dinas yang dalam hal ini memiliki SOP sudah melakukan dengan baik kewenangannya sesuai dengan pedoman yang ada dalam SOP.

Item Type: Experiment
Subjects: J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Program Pendidikan Magister > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Mr okie fajaruddin
Date Deposited: 23 May 2019 03:42
Last Modified: 23 May 2019 03:42
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/668

Actions (login required)

View Item View Item