Nugraheni, Yulia (2025) Pemanfaatan Media Sosial Dan Kecenderungan Komunikasi Kepala Daerah Kabupaten Sleman. Masters thesis, Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa STPMD "APMD".
|
Text
YULIA NUGRAHENI_23610018 LOLOS.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
INTISARI Perkembangan teknologi informasi di Indonesia salah satunyaditandai dengan pemanfaatan media sosial dalam bidang pemerintahan oleh humas pemerintah seperti penggunaan media sosial oleh instansi pemerintah dan kepala daerah. Humas pemerintah melakukan fungsi manajemen dalambidang informasi dan komunikasi untuk menciptakan komunikasi denganpubliknya melalui berbagai sarana kehumasan dalam rangka memberikanliterasi informasi masyarakat atas berbagai program pemerintah,menciptakan citra dan reputasi yang positif instansi pemerintah. Literasi ini salah satunya dapat diketahui dari aktivitas kepala daerah yang tertuang dalam agenda kerja pimpinan. Penelitian ini menganalisis pemanfaatan media sosial oleh tim media sosial serta kecenderungan komunikasi Kepala Daerah 2021-2025 Kabupaten Sleman di media sosial terhadap pemberitaan agenda KepalaDaerah Kabupaten Sleman. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dilakukan di Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan SekretariatDaerah Kabupaten Sleman. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder dengan jenis data kualitatif dan data kuantitatif. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi partisipan dandokumentasi. Teknik pemilihan informan menggunakan teknik purposive sedangkan teknik validasi data dengan uji derajat kepercayaan, ujiketeralihan, uji kebergantungan dan uji kepastian. Teknik analisis data yangdigunakan diawali dengan pengumpulan data, dilanjutkan dengan reduksidata, penyajian dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Sleman sebagaipelaksana fungsi kehumasan, melaksanakan fasilitasi peliputan mediaterhadap kegiatan kepala daerah. Peliputan tersebut dilakukan melalui pendekatan kelembagaan yang terbagi ke dalam dua tim media. TimDokumentasi Pimpinan berperan sebagai entitas yang melekat secara struktural jabatan pimpinan daerah dengan fokus pada dokumentasi kegiatan resmi pimpinan daerah serta Tim Media Sosial Kepala Daerah yang bekerjalebih fleksibel dan bersifat personal, mengikuti gaya serta kebutuhan komunikasi masing-masing pimpinan. Peliputan media dengan sumber liputan yang sama menghasilkan kecenderungan komunikasi yang berbeda terlihat dari perbedaan isi pesan dan tujuan pemanfaatan media sosial olehkedua tim. Tim Dokumentasi Pimpinan memiliki kecenderungan komunikasi pemerintahan sedangkan Tim Media Sosial Kepala Daerahmemiliki kecenderungan komunikasi politik. Dari hasil penelitian ini makapeneliti memberi rekomendasi agar diciptakan sistem yang mengatur mengenai rekruitmen, cara kerja, lingkup pekerjaan serta pengupahan, yang mendukung keberlangsungan pengelolaan media agar lebih profesional. Kata kunci: humas, komunikasi, tim media, kepala daerah.
| Item Type: | Skripsi dan Thesis (Masters) |
|---|---|
| Additional Information: | 23610018 |
| Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
| Depositing User: | Mr Bowo Indrianto |
| Date Deposited: | 23 Jan 2026 04:17 |
| Last Modified: | 23 Jan 2026 04:17 |
| URI: | http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/3502 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
