IRMA SAVIRA, IRMA (2019) PENDAMPINGAN PEMASARAN PRODUK OLAHAN UMBI TALAS DI DESA PEGERHARJO KECAMATAN SAMIGALUH KABUPATEN KULON PROGO DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. [Experiment]
Text
SKRIPSI_IRMA SAVIRA.pdf Download (6MB) |
Abstract
Pertanian merupakan salah satu sektor yang masih sangat menjadi sumber penghasilan bagi sebagian masyarakat di Indonesia karena mayoritas penduduk Indonesia bekerja sebagai petani. Pertanian dalam arti luas terdiri dari lima faktor yaitu tanaman pangan, perkebunan, peternakan, perikanan, dan kehutanan. Kelima sektor pertanian tersebut bila ditangani lebih serius sebenarnya akan mampu memberikan sumbangan yang besar bagi perkembangan perekonomian Indonesia khususnya dalam perkembangan agrobisnis, namun demikian sebelum semua dikembangkan oleh masyarakat. Hal ini mungkin karena kurangnya pengetahuan serta kebijakan pemerintah setempat yang kurang memperhatikan pertanian. Desa Pagerharjo merupakan salah satu desa di wilayah Kecamatan Samigaluh Kabupaten Kulon Progo. Dari segi topografi, wilayah desa ini merupakan wilayah perbukitan yang secara geografis termasuk dalam kawasan Pegunungan Menoreh. Masyarakat setempat mengandalkan kehidupannya sebagian besar dari pertanian lahan kering. Pertanian lahan kering merupakan salah satu tanaman umbi talas, adapun potensi tanaman lering yang tumbur liar di Desa Pagerharjo yaitu tanaman umbi talas dan selama ini hasil dari tanaman umbi talas menjadi andalan untuk sumber perekonomian. Tanaman talas termasuk suku talas-talasan atau Araceae merupakan tumbuhan penghasil umbi-umbian yang cukup penting. Adapun nama-nama daerah yang diberikan kepada tanaman talas antara lain tale, keladi, taro (nias), suhat (Batak), taleh,kaladi (Minang), talos (lampung), lueh (dayak), bolang (Sunda), tales (Jawa). Korei,koladi (Sulut), inane, wakal, gwal (Maluku), yefam, ifen,hekere, (Papua) Old, taro, cocoyam (Inggris) keladih. Tanaman Talas Tanaman Talas merupakan salah satu bahan pangan non beras yang bergizi cukup tinggi, terutama kandungan karbohidratnya sehingga dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk bahan baku pembuatan etanol (Setiasih, 2011). Pemanfaatan potensi tanaman pangan lokal diupayakan dengan cara melestarikan dan mengembangkan potensi umbi talas, dimanfaatkan dengan cara mengolah umbi talas menjadi tepung dan cake. Untuk itu, tepung dan cake produk olahan 2 umbi talas yang dijadikan tepung dan cake mampu bersaing di pasar dan memiliki nilai jual yang relative cukup tinggi. Sehingga tanaman pangan lokal berupa umbi talas di Desa Pagerharjo dapat menjadikan nilai ekonomi yang cukup tinggi, sehingga pemanfataan potensi alam lebih bermakna bagi rumahtangga di Desa Pagerharjo.
Item Type: | Experiment |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions H Social Sciences > HF Commerce |
Divisions: | Program Pendidikan Vokasi > Diploma Pembangunan Masyarakat |
Depositing User: | Users 52 not found. |
Date Deposited: | 24 May 2019 02:40 |
Last Modified: | 24 May 2019 02:40 |
URI: | http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/748 |
Actions (login required)
View Item |