Search for collections on STPMD APMD Repository

KEPEMIMPINAN KEPALA DESA PEREMPUAN DI KALURAHAN SUMBERMULYO KABUPATEN BANTUL

LENNY, SARASATI (2021) KEPEMIMPINAN KEPALA DESA PEREMPUAN DI KALURAHAN SUMBERMULYO KABUPATEN BANTUL. [Experiment]

[img] Text
LENNY SARASATI_16520079.pdf

Download (4MB)

Abstract

Secara umum dapat dikatakan bahwa Kalurahan Sumbermulyo termasuk Kalurahan yang berprestasi bahwa dalam kepemimpinan Dra. Ani Widayani selama dua periode Kelurahan Sumbermulyo banyak prestasi yang diraih diantaranya adalah menjadikan Kalurahan Sumbermulyo tanpa korupsi dari KPK, meraih bantuan terbesar paska gempa, mendapatkan kerjasama program Saemaul Undong dari Korea Selatan, kerjasama dengan Rekompak dan LSM, menjuarai desa good governance pada tahun 2011. Tidak hanya itu, Kelurahan Sumbermulyo pernah menjuarai lomba pangan nusantara tingkat nasional, Kalurahan Sumbermulyo juga memiliki berbagai program agar Sumbermulyo memiliki sumber pangan yang mencukupi bahkan surplus. Wilayah Kalurahan Sumbermulyo, Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, provinsi DIY lokasinya berada kurang lebih 4,0 km dari pusat pemerintahan kecamatan dan 6,0 km dari pusat pemerintahan kota. Presepsi masyarakat mengenai perempuan itu lemah tetapi tidak di Kalurahan Sumbermulyo, mengingat kemajuan dan prestasi Kalurahan Sumbermulyo yang dipimpin oleh kepala desa perempuan yang membuat saya tertarik untuk meneliti mengenai kepemimpinan kepala desa perempuan, ini merupakan bukti bahwa perempuan dapat memimpin setara dengan kepemimpinan laki-laki. Dengan demikian penyusun merumuskan masalah “Bagaimana Kepemimpinan Kepala Desa Perempuan Dalam Menyelenggarakan Pemerintahan Desa Untuk Menyejahterakan Masyarakat Desa. Di Kalurahan Sumbermulyo, Bambanglipuro, Kapanewon Bantul. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dimana peneliti menggambarkan kepemimpinan kepala desa perempuan dalam Memimpin penyelenggaraan pemerintahan desa, Membina kehidupan masyarakat desa, Membina perekonomian desa, Memelihara ketentraman dan ketertiban masyarakat desa, Menyejahterakan kehidupan masyarakat desa. Ada tiga teknik dalam pengumpulan data yang digunakan peneliti yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi, serta menganalisis data dengan langkah-langkah pengumpulan data dan penarikan kesimoulan. Berdasarkan hasil penelitian kepemimpinan kepala desa perempuan meningkatkan perekonomian desa, Kepemimpinan kepala desa perempuan dalam menyelenggarakan pemerintah desa untuk menyejahterakan masyarakat dapat dianggap telah berjalan dengan baik. Faktor pendorong adalah kondisi geografis desa yang memiliki potensi wisata yang baik, adanya partisipasi dukungan masyarakat yang baik, memiliki sarana prasarana yang memadai, pengembangan egoverment dengan memanfaatkan teknologi informasi dan masih banyak lainnya. Sedangkan faktor penghambat kepemimpinan kepala desa perempuan adalah masih adanya pandangan negatif terhadap pemimpin perempuan, adanya peran ganda sebagai ibu rumah tangga dan pemimpin di desa dan lain lain.

Item Type: Experiment
Additional Information: 16520079
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 02 Nov 2021 06:23
Last Modified: 02 Nov 2021 06:23
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/1622

Actions (login required)

View Item View Item