Search for collections on STPMD APMD Repository

TATA KELOLA PASAR KRANGGAN DI KOTA YOGYAKARTA.

Emillio Evan Kuruwop, Aquinaldo (2022) TATA KELOLA PASAR KRANGGAN DI KOTA YOGYAKARTA. Sarjana thesis, Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa STPMD "APMD".

[img]
Preview
Text
AQUINALDO AMILLIO EVAN KURUWOP - 16520068-edit.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Pasar tradisional sebagai pasar rakyat merupakan salah satu wujud nyata kegiatan ekonomi masyarakat di suatu wilayah. Secara sederhana pasar merupakan tempat fisik terjadinya transaksi jual beli yang dilakukan oleh penjual dan pembeli yang terjadi pada waktu dan tempat tertentu. Permasalahan yang dibahas penulis dalam skripsi ini yaitu bagaimana kapasitas dinas perdagangan dalam melaksanakan tata kelola pasar kranggan di Kota Yogyakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kapasitas dinas perdagangan dalam melaksanakan tata kelola pasar kranggan di kota Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan teknik triangulasi. Tempat penelitian ini dilaksanakan di di Pasar Kranggan Yogyakarta. Informan dalam penelitian ini dipilih dengan metode purposive sampling. Informan utama yaitu Kepala Dinas Perdagangan, Lurah Pasar kranggan dan pedagang pasar kranggan. Metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kapasitas dinas perdagangan dalam melaksanakan tata kelola pasar kranggan ini dikatakan telah berhasil dilakukan dengan baik oleh pemerintah yang memiliki kewenangan dalam pengelolaan pasar kranggan. Kata kunci: Dinas Perdagangan, Tata Kelola, Pasar Kranggan

Item Type: Skripsi dan Thesis (Sarjana)
Additional Information: 16520098
Subjects: H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Mr Rendi Yogi
Date Deposited: 20 Oct 2023 07:18
Last Modified: 20 Oct 2023 07:18
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/2818

Actions (login required)

View Item View Item