Search for collections on STPMD APMD Repository

PENGELOLAAN DANA DESA DALAM MEWUJUDKAN KESEJAHTERAAN WARGA (Penelitian Deskriptif Kualitatif di Desa Mapan Jaya Kecamatan kayan Hulu Kabupaten Sintang Privinsi Kalimantan Barat)

SUSI KRISJUANI, SUSI (2019) PENGELOLAAN DANA DESA DALAM MEWUJUDKAN KESEJAHTERAAN WARGA (Penelitian Deskriptif Kualitatif di Desa Mapan Jaya Kecamatan kayan Hulu Kabupaten Sintang Privinsi Kalimantan Barat). [Experiment]

[img] Text
SKRIPSI_SUSI KRISJUYANI_NIM.15520055.pdf

Download (3MB)

Abstract

Dalam penelitian ini, penyusun mengambil judul “Pengelolaan Dana Desa dalam mewujudkan Kesejahteraan Warga”bertempat di Desa Mapan Jaya Kecamatan Kayan Hulu Kabupaten Sintang Kalimantan Barat. Latar belakang masalah dalam penelitian ini yaitu Dana Desa yang dikucurkan ke Desa dan selalu mengalami kenaikan yang sangat signifikan setiap tahunnya menuntut Pemerintah Desa untuk mengelola Dana Desa tersebut untuk kepentingan masyarakat. Untuk mendapatkan hasil yang baik dari Pengelolaan Dana Desa terhadap Kesejahteraan Warga, Pemerintah Desa harus melakukan berbagai upaya yaitu dimulai dari perencanaan Dana Desa, pelaksanaan, penatausahaan hingga pelaporan Dana Desa itu sendiri. Dari berbagai upaya yang harus dilakukan Pemerintah Desa dituntut untuk menerapkan prinsipprinsip dalam Pengelolaan Dana Desa baik itu Transparansi, Akuntabilitas, Partisifatif dan Kedisiplinan dalam pengelolaan Dana Desa. Dalam hal ini peneliti membatasi rumusan masalah yaitu bagaimana Pengelolaan Dana Desa dalam mewujudkan Kesejahteraan Warga? Dan seberapa besar pengaruh Dana Desa terhadap Masyarakat? Penelitian ini dilakukan di Desa Mapan Jaya Kecamatan Kayan Hulu Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat. Adapun jumlah responden dalam penelitian ini berjumlah 20 (dua puluh) orang yang terdiri dari unsur penyelenggaraan Pemerintahan Desa yaitu kepala Desa, sekretaris Desa, bendahara Desa, kepala urusan dan kepala dusun Desa Mapan Jaya serta lembaga masyarakat yaitu Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Rukun Tetangga (RT), ketua PKK, ketua Karang Taruna, ketua kelompok Tani, ketua Dapur Mama Cerdas (DAMAS), ketua Posyandu Lansia dan Balita dan masyarakat. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan metode penelitian deskriftif kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Dan teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif dengan metode mencatat yang menghasilkan catatan lapangan, mengumpulkan data dan berpikir. Berdasarkan hasil penelitian dari “Pengelolaan Dana Desa dalam mewujudkan Kesejahteraan Warga”. Dana Desa yang dikucurkan oleh Pemerintah ke Desa Mapan Jaya sudah dikelola dengan baik hal ini didukung dengan adanya Sistem Keuangan Desa (SISKEUDES) yang membantu Pemerintah Desa untuk melaporkan pengelolaan Dana Desa kepada Pemeruintah Pusat dengan menerapkan prinsip-prinsip pengelolaan Dana Desa. Berbagai bentuk pengelolaan Dana Desa yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Mapan jaya meliputi bidang penyelenggaraan Pemerintahan yaitu operasional perkantoran, penghasilan tetap Pemerintah Desa dan lainnya. Bidang pelaksanaan pembangunan yaitu jembatan, rabat beton, asrama, pagar, gedung dan lainnya. Bidang pembinaan kemasyarakatan yaitu pelatihan bagi kelompok tani dan pembinaan kepada PKK, pembinaan kepada DAMAS dan Posyandu. Selanjutnya bidang pemberdayaan masyarakat yaitu perlombaan antar RT, Bimtek dan lainnya.

Item Type: Experiment
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
Divisions: Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Mr okie fajaruddin
Date Deposited: 23 May 2019 03:38
Last Modified: 23 May 2019 03:38
URI: http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/671

Actions (login required)

View Item View Item