YORGI BARABIS, NIKODEMUS (2023) RELASI PEMERINTAH DESA DAN MASYARAKAT ADAT DALAM PEMBANGUNAN DI DESA BALAI AGAS, KECAMATAN BELIMBING, KABUPATEN MELAWI DI LIHAT DARI PERSPEKTIF GOVERNANCE. Sarjana thesis, Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa STPMD "APMD".
|
Text
NIKODEMUS YORGI BARABIS - 18520197-EDIT.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Pemerintah desa memiliki sifat dan karakteristik dalam pelayanan, adapun sifat yang wajib dimiliki yaitu adanya transparansi dengan masyarakat atau penduduk sehingakan masyarakat dapat mengetahui rancangan kerja maupun pembangunan bagi desa. Pemerintah desa melakukan berbagai upaya untuk dapat meningkatkan kehidupan masyarakat, adapun upaya yang dilakukan yaitu melaksanakan pembangunan desa. Pembangunan merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk infrastrur baik fisik maupun non fisik yang dapat membantu meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat. Dalam pembangunan desa pemerintah seharusnya melibatkan dan melakukan musyawarah dengan masyarakat, akan tetapi hal ini tidak dilakukan. Dengan demikian rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu Bagaimana Relasi Pemerintah Desa Dan Masyarakat Adat Dalam Pembangunan Di Desa Balai Agas, Kecamatan Belimbing, Kabupaten Melawi ? Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu Observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam memilih informan, peneliti menggunakan metode purposive yang artinya peneliti menentukan informan berdasarkan tujuan dari penelitian yang dilakukan Analisis. Hasil penelitian mengenai relasi pemerintah desa dan masyarakat adat dalam pembangunan di desa balai agas, kecamatan belimbing, kabupaten melawi maka penulis mengambil kesimpulan yaitu, dilihat dari pengawasan dalam rangka pelaksanaan pembangunan Desa yang dilakukan aparatur Desa, kurangnya pemantaun yang khusus terhadap kualitas hasil kegiatan pembangunan Desa, kurangnya relasi masyarakat adat dalam mengoptimalkan pembangunan perdesaan antara pemerintah desa dan masyarakat adat dalam pembangunan desa. Kata kunci : Relasi Masyarakat Adat, Pembangunan Desa
Item Type: | Skripsi dan Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 18520197 |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Program Pendidikan Sarjana > Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | Mr Rendi Yogi |
Date Deposited: | 25 Oct 2023 03:40 |
Last Modified: | 25 Oct 2023 03:40 |
URI: | http://repo.apmd.ac.id/id/eprint/2887 |
Actions (login required)
View Item |